Sistem Informasi Penelusuran Perkara
PENGADILAN NEGERI SIDOARJO
INFORMASI DETAIL PERKARA



Nomor Perkara Penuntut Umum Terdakwa Status Perkara
460/Pid.Sus/2025/PN Sda EFRENI, S.H., M.H. FEBRIANTO KURNIAWAN Persidangan
Tanggal Pendaftaran Kamis, 10 Jul. 2025
Klasifikasi Perkara Informasi dan Transaksi Elektronik
Nomor Perkara 460/Pid.Sus/2025/PN Sda
Tanggal Surat Pelimpahan Kamis, 10 Jul. 2025
Nomor Surat Pelimpahan B-3029/M.5.19/Eku.2/07/2025
Penuntut Umum
NoNama
1EFRENI, S.H., M.H.
Terdakwa
NoNamaPenahanan
1FEBRIANTO KURNIAWAN[Penahanan]
Penasihat Hukum Terdakwa
Anak Korban
Dakwaan

Pertama :

---------- Bahwa Terdakwa FEBRIANTO KURNIAWAN pada hari Minggu       tanggal 02 Maret 2025 sekitar pukul 23.00 WIB atau setidak – tidaknya sekitar waktu itu dalam bulan Maret 2025 bertempat di Warung Kopi “AMOR” yang terletak di Dukuh Tengah Barat RT. 04 RW. 003 Desa Dukuh Tengah Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo, atau setidak – tidaknya ditempat lain masih dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sidoarjo, yang berwenang memeriksa dan mengadili perkara ini, dengan sengaja dan tanpa hak, mendistribusikan dan / atau mentransmisikan dan / atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan / atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan perjudian, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut : ------------------------------------

 

  • Bahwa berawal terdakwa mendapatkan informasi Perjudian online jenis slot disitus / website dengan link www.mito99resmi.cloud tersebut melalui pesan whatsapp dengan nomor yang tidak dikenal yang menawarkan situs judi online dengan memberikan hadiah berupa jackpot kemenangan.

 

  • Bahwa merasa tertarik dengan keuntungan atau kemenangan yang ditawarkan, terdakwa mulai melakukan Perjudian online jenis slot disitus / website www.mito99resmi.cloud dengan cara : Terdakwa terlebih dahulu mendaftar nama akun / user name / ID, password dan rekening bank, selanjutnya terdakwa mendaftar dengan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07. Setelah berhasil, terdakwa bisa bermain judi online tersebut kapanpun dengan menekan tombol LOG IN pada menu dan memasukkan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07 milik terdakwa hingga muncul beberapa pilihan permainan lalu terdakwa melakukan deposit terlebih dahulu pada kode QRIS atau barcode pembayaran dan terdakwa melakukan deposit melalui Rekening BCA Nomor : 6750796531 milik terdakwa sehingga otomatis masuk ke akun taruhan judi online. Selanjutnya terdakwa memilih salah satu permainan yang tersedia di disitus / website www.mito99resmi.cloud tersebut, lalu terdakwa memilih memainkan pragmatic play dengan gambar atau logo ZEUS dan terdapat pilihan jumlah taruhan nominal mulai dari Rp. 200, s/d Rp. 1.200.000,-, setelah itu terdapat pilihan jumlah putaran dari 1 s/d 1000x putaran. Jika terdakwa ingin memainkan taruhan, terdakwa menentukan jumlah nominal taruhan dan putaran setelah itu permainan berjalan dan terdakwa menunggu putarannya hingga mendapatkan kemenangan / kekalahan, terkadang saat permainan berjalan terdakwa akan mendapatkan bonus / scatter.

 

  • Bahwa didalam permainan tersebut terdakwa juga bisa langsung membeli spin gratis / scatter namun jumlah taruhannya menjadi 100x lipat, misalkan taruhan senilai Rp. 200, jika ingin langsung membeli scatter jumlah taruhannya menjadi Rp. 20.000,. Apabila dalam permainan terdakwa kalah atau saldo habis maka permainannya akan berhenti dan permainan tidak dapat dijalankan, namun jika terdakwa ingin bermain lagi maka terdakwa akan kembali melakukan deposit dengan cara yang sama, dan jika terdakwa mendapatkan kemenangan atau saldo bertambah maka terdakwa tinggal menarik sebagian hasil kemenangan tersebut dengan menekan tombol “WITHDRAW” dan memindahkannya ke Rekening BCA milik terdakwa.

 

  • Bahwa adapun terdakwa mulai melakukan Perjudian online jenis slot disitus / website www.mito99resmi.cloud sekitar dua minggu sebelum akhirnya pada hari Minggu tanggal 02 Maret 2025 sekitar pukul 23.00 WIB bertempat di Warung Kopi “AMOR” yang terletak di Dukuh Tengah Barat RT. 04 RW. 003 Desa Dukuh Tengah Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo terdakwa ditangkap dan diamankan oleh Saksi DADAN BADAR ISMAIL dan Saksi RISKI YUMAN FITRIANTO, S.H. serta Tim Anggota Polsek Sedati pada saat sedang bermain slot disitus / website www.mito99resmi.cloud yang berikut diamankan barang bukti berupa Handphone merk Poco F1 warna grey Nomor IMEI1 : 867030384208808 Nomor IMEI2 : 86703038420816 dengan Simcard Nomor 082332045823 milik terdakwa tersebut didalamnya tedapat situs / website www.mito99resmi.cloud yang merupakan link judi online dengan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07 milik terdakwa dan masih berisi saldo senilai Rp. 181.630,50 serta Rekening BCA Nomor : 6750796531 milik terdakwa yang didalamnya terdapat Uang senilai Rp. 724.311, (sebagian dari uang hasil kemenangan taruhan judi slot) dan Uang tunai senilai Rp. 300.000,- dari hasil kemenangan taruhan judi / slot yang sudah terdakwa ambil dari Rekening BCA milik terdakwa, lalu terdakwa dan barang buktinya dibawa ke Kantor Polsek Sedati untuk pemeriksaan lebih lanjut.

 

  • Bahwa aplikasi yang telah terdaftar didalam penyelenggara sistem elektronik telah diatur dalam Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 5 Tahun 2020 Tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat pada website https://pse.kominfo.go.id/home sehingga situs www.mito99resmi.cloud merupakan situs terlarang karena tidak terdaftar di www.mito99resmi.cloud dan pada saat terdakwa bermain judi pragmatic di dalam situs www.mito99resmi.cloud tersebut tidak ada izinnya baik dari Pihak berwajib maupun Pihak yang berwenang, adapun perjudian online dengan uang sebagai taruhannya yang dilakukan oleh terdakwa diperuntukkan bagi masyarakat umum.

 

  • Bahwa berdasarkan Undang – undang Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2024 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang – undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Transaksi Elektronik, situs http://interwin.com www.mito99resmi.cloud adalah kumpulan informasi yang berbentuk halaman – halaman elektronik atau web page. Dan kegiatan Terdakwa FEBRIANTO KURNIAWAN dengan cara yaitu mengakses atau mendaftar yaitu dengan mengisi formulir elektronik di situs www.mito99resmi.cloud tersebut terdakwa membuat user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07 tersebut dikategorikan mendistribusikan dan / atau mentransmisikan dan / atau membuat dapat diaksesnya jenis konten (informasi elektronik / dokumen elektronik) yang berupa aplikasi dan akun perjudian sehingga hal tersebut sesuai dengan implementasi sebagaimana Pasal 27 Undang – undang Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2024 Tentang Perubahan Atas Kedua Undang – undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Transaksi Elektronik.

 

---------- Perbuatan Terdakwa FEBRIANTO KURNIAWAN sebagaimana diatur dan diancam pidana sesuai dengan Pasal 45 ayat (3) Jo Pasal 27 ayat (2)           Undang – undang Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2024 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang – undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Transaksi Elektronik. ---------------------------------------------------------------------

 

 

A T A U

 

 

Kedua     :

---------- Bahwa Terdakwa FEBRIANTO KURNIAWAN pada hari Minggu       tanggal 02 Maret 2025 sekitar pukul 23.00 WIB atau setidak – tidaknya sekitar waktu itu dalam bulan Maret 2025 bertempat di Warung Kopi “AMOR” yang terletak di Dukuh Tengah Barat RT. 04 RW. 003 Desa Dukuh Tengah Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo, atau setidak – tidaknya ditempat lain masih dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sidoarjo, yang berwenang memeriksa dan mengadili perkara ini, dengan sengaja menawarkan atau memberikan kesempatan untuk permainan judi dan menjadikannya sebagai pencarian, atau dengan sengaja turut serta dalam suatu perusahaan untuk itu, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut : ----------------------------------------------------------

 

  • Bahwa berawal terdakwa mendapatkan informasi Perjudian online jenis slot disitus / website dengan link www.mito99resmi.cloud tersebut melalui pesan whatsapp dengan nomor yang tidak dikenal yang menawarkan situs judi online dengan memberikan hadiah berupa jackpot kemenangan.

 

  • Bahwa merasa tertarik dengan keuntungan atau kemenangan yang ditawarkan, terdakwa mulai melakukan Perjudian online jenis slot disitus / website www.mito99resmi.cloud dengan cara : Terdakwa terlebih dahulu mendaftar nama akun / user name / ID, password dan rekening bank, selanjutnya terdakwa mendaftar dengan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07. Setelah berhasil, terdakwa bisa bermain judi online tersebut kapanpun dengan menekan tombol LOG IN pada menu dan memasukkan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07 milik terdakwa hingga muncul beberapa pilihan permainan lalu terdakwa melakukan deposit terlebih dahulu pada kode QRIS atau barcode pembayaran dan terdakwa melakukan deposit melalui Rekening BCA Nomor : 6750796531 milik terdakwa sehingga otomatis masuk ke akun taruhan judi online. Selanjutnya terdakwa memilih salah satu permainan yang tersedia di disitus / website www.mito99resmi.cloud tersebut, lalu terdakwa memilih memainkan pragmatic play dengan gambar atau logo ZEUS dan terdapat pilihan jumlah taruhan nominal mulai dari Rp. 200, s/d Rp. 1.200.000,-, setelah itu terdapat pilihan jumlah putaran dari 1 s/d 1000x putaran. Jika terdakwa ingin memainkan taruhan, terdakwa menentukan jumlah nominal taruhan dan putaran setelah itu permainan berjalan dan terdakwa menunggu putarannya hingga mendapatkan kemenangan / kekalahan, terkadang saat permainan berjalan terdakwa akan mendapatkan bonus / scatter. Didalam permainan tersebut terdakwa juga bisa langsung membeli spin gratis / scatter namun jumlah taruhannya menjadi 100x lipat, misalkan taruhan senilai Rp. 200, jika ingin langsung membeli scatter jumlah taruhannya menjadi Rp. 20.000,. Apabila dalam permainan terdakwa kalah atau saldo habis maka permainannya akan berhenti dan permainan tidak dapat dijalankan, namun jika terdakwa ingin bermain lagi maka terdakwa akan kembali melakukan deposit dengan cara yang sama, dan jika terdakwa mendapatkan kemenangan atau saldo bertambah maka terdakwa tinggal menarik sebagian hasil kemenangan tersebut dengan menekan tombol “WITHDRAW” dan memindahkannya ke Rekening BCA milik terdakwa.

 

  • Bahwa adapun terdakwa mulai melakukan Perjudian online jenis slot disitus / website www.mito99resmi.cloud sekitar dua minggu sebelum akhirnya pada hari Minggu tanggal 02 Maret 2025 sekitar pukul 23.00 WIB bertempat di Warung Kopi “AMOR” yang terletak di Dukuh Tengah Barat RT. 04 RW. 003 Desa Dukuh Tengah Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo terdakwa ditangkap dan diamankan oleh Saksi DADAN BADAR ISMAIL dan Saksi RISKI YUMAN FITRIANTO, S.H. serta Tim Anggota Polsek Sedati pada saat sedang bermain slot disitus / website www.mito99resmi.cloud yang berikut diamankan barang bukti berupa Handphone merk Poco F1 warna grey Nomor IMEI1 : 867030384208808 Nomor IMEI2 : 86703038420816 dengan Simcard Nomor 082332045823 milik terdakwa tersebut didalamnya tedapat situs / website www.mito99resmi.cloud yang merupakan link judi online dengan user name / ID kurocknroll dan password realmadrid07 milik terdakwa dan masih berisi saldo senilai Rp. 181.630,50 serta Rekening BCA Nomor : 6750796531 milik terdakwa yang didalamnya terdapat Uang senilai Rp. 724.311, (sebagian dari uang hasil kemenangan taruhan judi slot) dan Uang tunai senilai Rp. 300.000,- dari hasil kemenangan taruhan judi / slot yang sudah terdakwa ambil dari Rekening BCA milik terdakwa, lalu terdakwa dan barang buktinya dibawa ke Kantor Polsek Sedati untuk pemeriksaan lebih lanjut.

 

---------- Perbuatan Terdakwa FEBRIANTO KURNIAWAN sebagaimana diatur dan diancam pidana sesuai dengan Pasal 303 ayat (1) Ke – 1 KUHP. ------------------------

Pihak Dipublikasikan Ya